Tenggarong, Sketsa.id – Pemerintah Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berencana membangun Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) sampah di Desa Jembayan Tengah yang berada jauh dari permukiman warga.
Ini merupakan upaya Pemerintah Kecamatan Loa Kulu dalam mengatasi sampah yang memang menjadi permasalahan selama ini. “Ada lahan milik pemerintah di Desa Jembayan Tengah, rencananya itu untuk kita jadikan pembuangan sampah,” kata Camat Loa Kulu, Ardiansyah.
Selama ini, Kecamatan Loa Kulu masih menggunakan Tempat Pembuangan Sementara (TPS) yang berada di Desa Loa Kulu Kota. Tetapi TPS tersebut sudah ditutup agar tidak melebar karena kondisinya yang sudah penuh. “Jadi sampah tersebut kita angkut ke TPA Bekotok yang ada di Kecamatan Tenggarong,” jelasnya.
Dalam pengangkutan sampah tersebut, pihak kecamatan sudah mendapatkan bantuan satu armada dari Pemkab Kukar. Sehingga saat ini ada dua kendaraan yang bisa digunakan untuk mengangkut sampah setiap hari ke TPA Bekotok.
“Namun tidak selamanya kita angkut ke sana, jadi kita rencanakan untuk bisa mendirikan TPA di Kecamatan Loa Kulu. Ini masih kita susun dulu, sebab nantinya sampah ini tidak hanya dibuang atau ditumpuk saja. Tapi bagaimana kita bisa mengelolanya juga,” tutupnya.
(Adv/Pa/ Diskominfo kukar)