Samarinda, Sketsa.id – Kesejahteraan para petani di Kutai Kartanegara (Kukar) juga jadi perhatian Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji. Sejumlah bantuan dia serahkan agar petani di Kukar bisa memaksimalkan sektor pertaniannya.
Bantuan yang diberikan Seno berupa pupuk, bibit, hingga alat pertanian. Bantuan itu dia serahkan ke petani yang tersebar di seluruh kecamatan se-Kukar.
“Bantuan ini untuk memudahkan kerja para petani-petani kita. Kalau kerjanya lebih mudah, harapannya produksi yang dihasilkan juga lebih maksimal,” jelas Seno.
Menurut Seno, sektor pertanian di Kukar layak untuk mendapat stimulan berbentuk bantuan. Hal ini untuk mencapai hasil produksi pertanian yang lebih tinggi. Apalagi, kebutuhan pangan di Kaltim harus dipertimbangkan jelang kepindahan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Seno mengatakan, hadirnya IKN bakal berpengaruh terhadap migrasi penduduk dalam skala besar. Selain ASN di lingkungan pemerintah pusat yang bakal pindah, masyarakat lokal juga akan merasakan dampaknya.
“Karena itu kita harus bisa mengambil kesempatan tersebut. Sektor pertanian harus dioptimalkan untuk memastikan kebutuhan pangan mereka terpenuhi,” jelas politisi dari Fraksi Gerindra itu.
Seno optimistis, dengan menyediakan kebutuhan pangan di Kaltim, maka otomatis perekonomiannya juga akan meningkat. Termasuk bagi para petani. Sebab pangsa pasar juga akan terus alami peningkatan. (Adv/Pa/DPRD Kaltim)