Wabup Kukar Serahkan Bantuan Rehabilitasi Rumah Ibadah

Tenggarong, Sketsa.id – Wakil Bupati (Wabup) Kutai Kartanegara (Kukar), Rendi Solihin menyerahkan bantuan rehabilitasi rumah ibadah progam dedikasi Kukar Idaman kepada Yayasan Pondok Pesantren Al-Arsyadi Kelurahan Handil Baru Kecamatan Samboja. Bantuan sebesar Rp 1,2 miliar itu diterima langsung oleh Pimpinan Ponpes Al-Arsyadi, KH Saifudin Marzuki, Rabu (8/11/2023).

Turut hadir dalam acara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kukar, Junaidi, Camat Samboja Damsik dan Kesra Dedi Permana. Pada kesempatan itu, KH Saifudin Marzuki menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Kukar, karena bantuan ini sangat bermanfaat bagi ponpes yang dipimpinnya.

Disebutkannya, ada 900 orang lebih jumlab santri di ponpes Al-Arsyadi. Kemudian 300 orang Tahfiz Qur’an dan Bafiz Qur’an akan memanfaatkan tempat ini sebagai sarana ibadah dan kegiatan lainnya. “Mudah-mudahan semua ini memberikan manfaat kebaikan kepada bupati dan wakil bupati beserta jajarannya, apa yang disumbangkan ini menjadi berkah, kebaikan dan rahmat Allah SWT,” ujarnya.

KH Saifudin Marzuki mengungkapkan ponpesnya telah mengembangkan berbagai sektor usaha, antara lain kebun pepaya California, kebun Kopi, semangka, melon dan dilengkapi kolam ikan dengan berbagi jenis ikan. “Mudah-mudahan ini menjadi sumber bagi ponpes Al-Arsyadi ini, dan beberapa tahun ke depan Ponpes ini bisa mandiri,” harapnya.

(Adv/Pa/ Diskominfo kukar)